Sambut 1 Syawal 1444 H, Forkopimda Demak Selenggarakan Halal Bihalal di Pendopo

    Sambut 1 Syawal 1444 H, Forkopimda  Demak Selenggarakan Halal Bihalal di Pendopo
    Dandim dampingi Bupati bersama rombongan langsung beranjak menuju Pendopo untuk sesarengan bersilaturahmi, sekaligus menyelenggarakan Halal Bihalal

    DEMAK  – Dandim 0716/Demak bersama unsur Forkopimda Demak, membaur bersama masyarakat umum untuk menyelenggarakan Sholat Ied.

    Sabtu (22/04/2023), bertempat di Masjid Agung Demak, Dandim Demak Letkol Czi Pribadi Setyo Pratomo  ini memanfaatkan kesempatan tersebut untuk menyapa masyarakat maupun para romo kyai yang menyempatkan diri untuk beribadah di sana.

    Setelah melaksanakan ibadah, Dandim dampingi Bupati bersama rombongan langsung beranjak menuju Pendopo untuk sesarengan bersilaturahmi, sekaligus menyelenggarakan Halal Bihalal.

    Sementara itu Bupati Demak dr. Hj. Eisti’anah mengatakan nanti selepas melaksanakan ibadah Sholat Ied, saya bersama keluarga besar jajaran Forkopimda Kab. Demak dan jajaran Kepala Perangkat Daerah di lingkungan Pemkab Demak saling bersilaturahmi di forum halal bihalal, ” ujar Mbak Eisti.

    Pada kesempatan itu Mbak Eisti turut berpesan, agar menjadi sebuah keharusan, apabila semangat Idul Fitri tahun ini harus mampu dimaknai dengan begitu mendalam dan tepat.

    “Semoga dengan semangat Idul Fitri tahun ini semakin mempererat jalinan tali silaturahmi, baik di antara masing-masing keluarga maupun hubungan persaudaraan antar masyarakat, ” pesannya.

    Redaktur   : Makruf/Pendim 0716/Demak

    demak jateng tni kodim 0716/demak
    Muhammad Makruf

    Muhammad Makruf

    Artikel Sebelumnya

    Babinsa Koramil Karangawen Laksanakan Monitoring...

    Artikel Berikutnya

    Pesan Dandim 0716/Demak Saat Pimpin Apel...

    Berita terkait

    Rekomendasi berita

    Nagari TV, TVnya Nagari!
    Kasad Dampingi Menhan RI Kunjungi SMA Taruna Nusantara dan PT Pindad
    Ditpolairud Polda Jateng Kawal Pembangunan Strategis: Patroli Laut Pantau Progres Tanggul Laut dan Jalan Tol Semarang-Demak
    Danlanud Sultan Hasanuddin Laksanakan Audiensi Dengan Pangdam XIV/Hasanuddin
    Danlanud Sultan Hasanuddin Olahraga Bersama Ribuan Prajuritnya

    Follow Us

    Random

    Tags

    Voting Poll